Search

Profil Singkat Andi Harahap, Ketua Fraksi Golkar DPRD Kaltim

BERITAALTERNATIF.COM – Partai Golongan Karya (Golkar) Kaltim menempatkan 12 orang kadernya di DPRD Kaltim periode 2019-2024.

Salah satunya Andi Harahap, yang saat ini menjadi Ketua Fraksi Golkar DPRD Kaltim. Ia terpilih dari Dapil Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan Kabupaten Paser.

Selain Andi, di Fraksi Golkar terdapat Sarkowi V. Zahri, Amiruddin, Makmur HAPK, M. Syahrun, Yusuf Mustafa, Hasanuddin Mas’ud, Nidya Listiyono, Abdul Kadir Tappa, Sapto Setyo Pramono, Salehuddin, dan M. Udin.

Pada Pemilu 2019, Andi mengantongi 15.798 suara, peraih suara tertinggi kedua setelah Amiruddin yang menghimpun 16.868 suara.

Di Dapil PPU dan Paser, Andi terpilih bersama Yenni Eviliana, Amiruddin, Baharuddin Muin, Herliana Yanti, Muspandi, dan Andi Faisal Assegaf.

Saat ini, laki-laki kelahiran Buton 24 November 1956 tersebut ditempatkan sebagai Anggota Komisi III DPRD Kaltim.

Komisi tersebut membidang pembangunan, yang meliputi pekerjaan umum, perencanaan pembangunan, perhubungan, pertambangan dan energi sumber daya mineral dan migas, perumahan rakyat dan lingkungan hidup, serta penelitian dan pengembangan daerah.

Mantan Bupati PPU ini mempunyai riwayat pengalaman organisasi yang cukup panjang, antara lain Ketua SPSI 1987-2003, Ketua KNPI 1991-1997, Ketua PPM 1982-2003, Ketua KKSS 1993-2003, dan Penasihat PP 2002-2003.

Sementara pengalaman kerjanya antara lain PNS Kehutanan hingga 1999, Anggota DPRD Paser 1992-1997, Anggota DPRD Paser 1997-1999, Anggota DPRD Paser 1999-2002, Ketua DPRD PPU 2002-2004, Ketua DPRD PPU 2004-2008, dan Bupati PPU.

Suami dari Andi Roslina Harahap, yang memiliki empat orang anak ini, juga pernah menjadi salah seorang pencetus dan deklarator pemekaran Kabupaten PPU. (adv/um)

Sumber Foto: Kate.id

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
INDEKS BERITA