Search

Akmal Malik Optimis Kasus Stunting di Kaltim akan Turun Tahun Depan

Penjabat Gubernur Kaltim, Akmal Malik. (Humas Pemprov Kaltim)

BERITAALTERNATIF.COM – Penjabat Gubernur Kaltim Akmal Malik mengatakan transformasi kesehatan merupakan satu langkah strategis dalam membangun fondasi yang kokoh bagi kemajuan bangsa. Sebuah bangsa yang sehat adalah fondasi yang tangguh untuk mencapai cita-cita bersama.

“Dalam menghadapi tantangan zaman, kita tidak bisa mengabaikan pentingnya peran kesehatan dalam pembangunan. Oleh karena itu, perlu adanya transformasi kesehatan yang holistik dan berkelanjutan,” terang Akmal saat peluncuran Program Program Vaksin DBD dan Deteksi Dini Kanker Serviks melalui Pemeriksaan Urine dengan Metode PCR HPV-DNA di Gedung Kesenian Kota Balikpapan, Minggu (12/11/2023).

Transformasi ini tidak hanya mencakup aspek penyembuhan penyakit, tetapi juga pencegahan, promosi kesehatan dan peningkatan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan yang berkualitas.

Tujuan akhirnya adalah menyuguhkan kepada seluruh masyarakat Kaltim pelayanan kesehatan yang paripurna.

“Saya yakin, Kota Balikpapan bersama daerah lainnya di Kaltim telah dan akan terus berkomitmen untuk melakukan perubahan yang lebih baik lagi dalam sektor kesehatan termasuk mendukung keberlanjutan IKN di Kaltim,” tandasnya.

Upaya penguatan kesehatan tersebut harus dapat dilakukan melalui peningkatan fasilitas kesehatan, pelatihan tenaga medis, serta program-program inovatif yang mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat.

Akmal juga mengingatkan rencana pemerintah pusat dengan target tingkat stunting secara nasional pada tahun 2024 di bawah 14 persen. Ini harus didukung secara masif dan baik.

Hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2021 dan 2022 dari Kementerian Kesehatan merilis data prevalensi balita stunting di kabupaten/kota se-Kaltim, kasus stunting di Kaltim mengalami kenaikan sebesar 23,9% pada 2022 dari yang sebelumnya pada 2021 sebesar 22,8%.

“Saya berharap dalam rangka percepatan aksi nasional penurunan stunting di Provinsi Kalimantan Timur agar mampu menurunkan prevalensi stunting menjadi 12,83% pada tahun 2024,” ujarnya.

Akmal juga mengimbau kepada elemen masyarakat dan juga seluruh bupati/wali kota se-Kaltim agar dapat mengoptimalkan peran TPPS di berbagai level mulai dari TPPS kabupaten/kota, TPPS kecamatan, TPPS kelurahan TPPS desa, sehingga aksi nyata penurunan stunting dapat berjalan terpadu dengan hasil yang maksimal.

“Dalam rangka merayakan Hari Kesehatan Nasional ini, marilah kita tingkatkan semangat gotong royong, peduli terhadap lingkungan dan saling menginspirasi untuk hidup sehat. Melalui usaha bersama, kita akan mampu menciptakan Indonesia yang maju dan sejahtera,” pesan Akmal. (adv/fb)

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
INDEKS BERITA