BERITAALTERNATIF.COM – Kepala Diskominfo Kukar Dafip Haryanto mengapresiasi kegiatan workshop belajar jurnalistik yang dilaksanakan oleh pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kukar.
Kegiatan yang diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai sekolah, universitas, dan komunitas di Tenggarong ini dilaksanakan di Gedung RPK Kukar pada Kamis (14/9/2023).
“Workshop ini sesuatu yang luar biasa yang patut kita apresiasi karena langsung menyasar pemuda dan pelajar,” ujar Dafip.
Kegiatan ini, sambung dia, penting untuk dilaksanakan dengan menyasar para pemuda, khususnya pelajar dan mahasiswa, sebagai modal dasar dalam mengelola media di sekolah ataupun lembaga lainnya dengan dasar kaidah jurnalistik.
Ia berpesan kepada para peserta workshop untuk mengikuti semua materi yang disampaikan narasumber.
Dafip juga berharap para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang mereka dapatkan dalam mengelola media di sekolah, perguruan tinggi, dan komunitas.
Dia menyebutkan bahwa beberapa sekolah di Kukar juga menginginkan pelatihan yang sama.
Melalui kolaborasi dengan pengurus PWI Kukar sebagai narasumber, lanjut Dafip, Diskominfo Kukar akan mengadakan pelatihan untuk meningkatkan kualitas informasi di Kukar.
“Diharapkan ada segmen kegiatan pengurus PWI bisa membantu menjadi narasumber. Karena kerja kolaborasi itu yang dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas informasi di Kukar,” pungkasnya. (rh/fb)