Search

Dinas PU Kukar Alokasikan Rp 50 Miliar untuk Perbaikan Jalan Kota Bangun

Kepala Dinas PU Kukar Wiyono. (Berita Alternatif/M. As'ari)

BERITAALTERNATIF.COM – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Kukar mengalokasikan Rp 50 miliar untuk memperbaiki jalan di Kecamatan Kota Bangun.

Kepala Dinas PU Kukar Wiyono mengatakan anggaran untuk perbaikan jalan tersebut bersumber dari APBD Rp 20 miliar dan Dana Alokasi Khusus (DAK) Rp 30 miliar.

Akan tetapi, adanya surat dari Kementerian Keuangan meminta agar anggaran DAK itu dirasionalisasi. Sehingga, pemerintah daerah harus menutupi kekurangannya dari APBD.

“Alhamdulillah beliau berkenan, sehingga itu untuk DAK itu ditanggulangi melalui APBD sebesar Rp 30 miliaran,” ujar dia saat diwawancarai awak media, Jumat (21/3/2025).

Ia mengungkapkan bahwa saat ini perbaikan tersebut sudah diproses.

“Nah ini sudah lelang, sudah dilaksanakan. Informasi yang saya pantau di lapangan, informasinya material juga sudah di sana,” ucap Wiyono.

Dia menjelaskan bahwa perbaikan jalan dari Desa Sebelimbingan Kota Bangun hingga Teluk Muda Kenohan itu akan intens dikerjakan pasca Idulfitri sepanjang 4,5 kilometer.

“Mungkin sekitar kurang 5 kilometer lagi. Nah, harapan saya kalau uangnya ada, saya maunya 5 itu langsung selesai ya. Jadi, kita enggak ngurusin itu lagi. Nah kita fokus ke tempat lain yang memang belum,” tuturnya.

Wiyono berharap perbaikan untuk jalan poros tersebut bisa meminimalisir kondisi-kondisi yang sudah rusak.

Namun, ia menyebut bahwa tantangan saat ini ialah kendaraan yang melintasi jalan poros tersebut cukup besar-besar.

“Itu yang mempercepat (kerusakan) gitu. Ketika kemudian pada kondisi hujan, kemudian mereka tetap masih lewat dengan kendaraan besar, nah ini yang semakin memperparahnya,” pungkas dia. (adv)

Penulis & Editor: M. As’ari 

 

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
Advertisements
INDEKS BERITA