Search

Disdikbud Kukar bakal Gelar Pelatihan Adat Belian Namang

Kepala Bidang Kebudayaan, Disdikbud Kukar, Puji Utomo. (Istimewa)

BERITAALTERNATIF.COM – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kukar dalam waktu dekat akan menggelar pelatihan Adat Belian Namang yang berasal dari Desa Kedang Ipil Kecamatan Kota Bangun Darat.

Kepala Bidang Kebudayaan, Puji Utomo mengatakan bahwa tujuan dari dilaksanakan pelatihan tersebut ialah untuk mencari penerus Adat Belian Namang agar tidak punah ditelan oleh zaman.

Ia menungkapkan di Desa Kedang Ipil, yang bisa melakukan ritual Adat Belian Namang itu hanya tersisa 2 orang.

“Itu pun sudah sepuh. Itu makanya kita akan mencarikan regenerasinya,” kata dia, Jumat (7/6/2024).

Ia menerangkan, Adat Berlian Namang ini hanya dimiliki oleh 2 negara di dunia, yaitu Mexico dan Indonesia yang ada di Desa Kedang Ipil.

Oleh karenanya, adat-adat yang tergolong warisan tak benda ini sangat diperlukan penerusnya.

“Jadi bulan depan kita akan menggelar workshop kegiatan budaya tradisional itu,” ujar Puji.

Selain itu, sambung dia, adat ini salah satu ikon yang dilakukan saat pelaksanaan ritual Erau.

“Jadi memang itulah yang harus menjadi perhatian kita saat ini,” imbuhnya.

Puji menjelaskan bahwa pelatihan itu akan melibatkan warga yang memang berkecimpung di Adat Belian Namang untuk membagikan pengetahuan mereka.

“Bagaimana cara melakukan Berlian Namang dengan benar dan baik kepada masyarakat,” terang dia.

Ia berharap adat istiadat seperti Adat Belian Namang ini bisa terlestari dengan baik karena merupakan warisan dari para leluhur yang tidak ternilai harganya.

“Kita harus menghormati dan menghargai para leluhur kita dengan menghidupkan adat-adat ini,” pungkas puji. (adv)

Penulis: Ahmad Rifa’i

Editor: M. As’ari

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
INDEKS BERITA