Search

Joni Terima Kunjungan Kapolres Baru Kutim

Ketua DPRD Kutim Joni menerima kunjungan Kapolres Kutim AKBP Candra Hermawan yang didampingi Kasat Reskrim AKP Dimitri Mahendra dan Kasat Intel AKP Amiruddin. (Istimewa)

BERITAALTERNATIF.COM – Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Joni menyambut kedatangan Kapolres yang baru AKBP Chandra Hermawan, di ruang kerjanya, Jumat (19/7/2024).

Pertemuan ini tak sekadar seremoni biasa, melainkan menjadi simbol harapan baru untuk memperkuat sinergitas antar Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam membangun Kutim yang lebih baik.

Politisi PPP ini menyampaikan apresiasi dan harapannya agar koordinasi dan kerja sama antara DPRD dan Polres Kutim semakin erat.

“Kedatangan Kapolres baru ini adalah momentum yang tepat untuk mempererat sinergi antara DPRD dan Polres. Kami berharap bisa bekerja sama lebih baik dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kutim,” ujarnya sebagaimana dilansir dari Suara Kutim.

Pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban ini juga diwarnai dengan diskusi tentang berbagai isu strategis yang sedang dihadapi Kutim.

Joni dan Chandra sepakat bahwa kolaborasi yang kuat antara pemerintah daerah dan aparat keamanan sangat krusial dalam menghadapi tantangan-tantangan tersebut.

Dalam perbincangan mereka, Joni menekankan nilai penting koordinasi dalam penanganan isu-isu kriminalitas dan narkoba yang masih menjadi pekerjaan rumah terbesar di Kutim.

“Kami berharap Polres Kutai Timur di bawah kepemimpinan pak Chandra dapat terus melakukan upaya-upaya preventif dan represif untuk menekan angka kriminalitas dan penyalahgunaan narkoba,” katanya.

Harapan besar pun disematkan pada kepemimpinan AKBP Chandra untuk membawa perubahan positif bagi keamanan dan ketertiban di Kutim.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen untuk bekerja sama, Joni dan Chandra mengakhiri pertemuan tersebut dengan optimisme tinggi bahwa sinergitas yang terjalin akan membawa dampak positif bagi masyarakat Kutim.

“Bersama-sama, kita bangun Kutai Timur yang lebih aman, nyaman, dan sejahtera,” tutup Joni. (adv)

Editor: Ufqil Mubin

TAGS:

BERITA TERKAIT