Search
Search
Close this search box.

Ketua Bidang II BPD Hipmi Kaltim Inginkan Sinergitas Antar Stakeholder 

Kepala Bidang II Keuangan, Perbankan, dan Perencanaan Pembangunan, Zaidan Zauhari. (Berita Alternatif/M. As'ari)
Listen to this article

BERITAALTERNATIF.COM – Ketua Bidang II Keuangan, Perbankan, dan Perencanaan Pembangunan Zaidan Zauhari menginginkan sinergitas antar stakeholder seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), Bursa Efek Indonesia (BEI) Kaltim, serta Dinas Penanaman Modal dan Pelayan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim.

Ia mengatakan bahwa banyak hal yang bisa disinergikan antara stakeholder dengan Hipmi Kaltim.

Misalnya, sinergi terkait pendanaan dan pemodalan dengan OJK dan BI, pendampingan agar perusahaan dapat berkembang bersama BEI, serta mempermudah dalam hal mengurus perizinan-perizinan di DPMPTSP.

Advertisements

“Itu harapan kami di Bidang II,” kata dia kepada media ini di Yen’s Delight Coffe Pastry & Resto Samarinda, Jumat (18/10/2024).

Selain itu, sambung Zaidan, stakeholder-stakeholder terkait bisa mengikutsertakan Hipmi untuk ambil bagian di dalam kegiatan-kegiatan mereka.

“Karena kami bukan hanya fokus ke Bidang II, tapi kepada anggota Hipmi ke secara keseluruhan. Harapan kami bahwa seluruh bidang juga bisa ikut serta dalam setiap event, kegiatan yang diadakan oleh BI, OJK, IDX (Indonesia Stock Exchange/BEI) dan lain-lain,” ucapnya.

Dia menerangkan, para anggota Hipmi memiliki banyak potensi sumber daya dengan berbagai macam latar belakang, mulai dari event organizer, pengadaan, pekerjaan fisik, tambang, penyewaan alat, penyewaan kendaraan, dan lain-lainnya, yang bisa diberdayakan oleh seluruh stakeholder.

“Apabila IDX (BEI), BI, OJK dan lain-lain butuh,  bisa ke Hipmi. Dan Hipmi kalau butuh bisa ke OJK, bisa ke bank-bank di bawah OJK, dan lain-lainnya juga,” ujar Zaidan.

“Karena enggak usah jauh-jauh, di Hipmi aja apa yang enggak ada, pasti ada. Di Hipmi pokoknya enggak bisa, ya harus bisa kami adakan,” sambungnya.

Ia menyebut bahwa membangun sinergitas antar lembaga sangatlah penting untuk dimiliki oleh seluruh anggota Hipmi.

“Jadi enggak ada ego masing-masing. Kau punya apa, kau punya apa, kita satukan. Yang penting bisa jalan ini barang,” tegas dia.

Hal tersebut, kata Zaidan, juga merupakan pesan dari salah satu mantan Ketua Umum PP Hipmi Bahlil Lahadalia yang kini menjadi Menteri ESDM yang menginginkan insan pengusaha harus saling bersinergi.

“Kita orang-orang Hipmi ini harus saling bantu. Di mana pun, kapan pun, bagaimana pun, karena demi Hipmi kita maju bersama,” pungkasnya. (*)

Penulis & Editor: M. As’ari 

Advertisements

Kunjungi Berita Alternatif di :

Bagikan

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements

BERITA ALTERNATIF

POPULER BULAN INI
INDEKS BERITA