Search

KPU Sambut Baik Masukan DPD KNPI Kukar 

Komisioner KPU Kukar Muhammad Amin (tengah), Rudi Gunawan (kiri) Muhammad Rahman (kanan). (Berita Alternatif/M. As'ari)

BERITAALTERNATIF.COM – KPU Kabupaten Kukar menyambut baik masukan-masukan yang diberikan oleh DPD KNPI.

Komisioner KPU Kukar Muhammad Amin mengungkapkan bahwa mereka telah mendengarkan keluhan dari DPD KNPI berkaitan dengan dana sosialisasi yang belum bisa diakomodir seluruhnya.

Meskipun demikian, ia mengapresiasi DPD KNPI Kukar yang berkenaan terlibat secara detail dalam setiap tahapan Pilkada 2024.

Advertisements

“Termasuk pendidikan politik,” ucap dia saat diwawancarai awak media ini usai audiensi bersama KNPI Kukar beserta OKP dan Ormawa, Kamis (21/11/2024).

Ia menjelaskan, seyogyanya KPU Kukar telah melibatkan semua pihak sejak awal proses tahapan Pilkada tahun ini.

Akan tetapi, ada regulasi yang mesti dijalankan sehingga membuat KPU Kukar memiliki keterbatasan-keterbatasan di dalamnya.

“Jadi sejauh mungkin kita bisa, ada keterlibatan masyarakat dalam kegiatan kepemiluan itu kan lebih bagus.Tapi, mungkin keterbatasan-keterbatasan itu  yang tidak mereka (KNPI Kukar) terima informasinya dengan baik,” ujar Amin.

Dengan audiensi tersebut, kata dia, DPD KNPI KNPI Kukar akhirnya dapat memahami kondisi KPU.

“Kalau seandainya dibiarkan berlarut miskomunikasi terus, ya gawat juga, kacau juga, bisa panjang persoalan. Kita sudah jelaskan tadi itu dan mereka juga bisa memahami. Memang yang paling utama dalam kita bermasyarakat itu komunikasi,” tuturnya.

Amin mengatakan bahwa kedepannya KPU Kukar siap berkolaborasi dengan DPD KNPI yang merupakan mitra strategis mereka.

Ia menerangkan, kolaborasi tersebut akan dibahas secara detail dengan pihak-pihak terkait.

“Harus bahas detail mereka maunya apa. Ini bukan hanya sekedar dari teman-teman OKP ya, artinya secara keseluruhan masyarakat ini maunya apa itu harus kita kaji. Terus kita sanggup memfasilitasinya sampai mana itu yang paling utama,” kata dia.

Ia berharap seluruh elemen bisa saling support, baik itu tenaga maupun secara pemikiran-pemikiran.

“Ini untuk demi membangun Kutai Kartanegara,” pungkas Amin. (*)

Penulis & Editor: M. As’ari 

Advertisements

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
INDEKS BERITA