BERITA ALTERNATIF.COM – Camat Muara Kaman Barliang mengapresiasi kegiatan Karya Bakti Komando Distrik Militer (Kodim) 0906/Kkr yang dilaksanakan di sebagian wilayah Kecamatan Muara Kaman dan Sebulu.
“Pemerintah kecamatan sangat bersyukur sekali dengan adanya Program Karya Bakti. Sebelumnya juga di Desa Panca Jaya ada Tentara Membangun Desa (TMD),” ucapnya baru-baru ini di Kantor Bupati Kukar.
“Dilanjut lagi dengan Karya Bakti ini. Alhamdulillah sangat membantu masyarakat kami yang ada di wilayah Kecamatan Muara Kaman, khususnya di Desa Panca Jaya, Sidomukti, dan Cipari Makmur,” lanjutnya.
Kata dia, Program Karya Bakti dari Kodim 0906/Kkr sangat diperlukan para petani di Muara Kaman. Pasalnya, program ini dinilainya dapat memajukan pertanian di kecamatan tersebut.
Pengembangan sektor pertanian di desa, sambung dia, tidak akan mampu dilakukan bila hanya bertumpu pada dana desa. Sebab, dana desa harus digunakan untuk sebagian besar aktivitas pemerintahan desa.
Barliang mengatakan bahwa TNI juga telah membantu Pemerintah Kecamatan Muara Kaman dalam upaya memajukan sektor pertanian di desa.
Program Karya Bakti TNI, lanjut Barliang, juga telah memberi banyak manfaat kepada para petani Muara Kaman. Program ini sudah mendorong pembangunan jalan usaha tani.
“Yang tadi itu lahannya bongkor, sekarang ini terbuka. Jadi, kami sangat bersyukur lahan-lahan tidur itu bisa dibuka menjadi lahan yang produktif,” ujarnya.
Masyarakat Desa Panca Jaya, Sidomukti, dan Cipari Makmur pun diakuinya sangat mendukung Program Karya Bakti dari Kodim 0906/Kkr, sehingga masyarakat setempat ikut serta dalam pembangunan jalan usaha tani serta menyukseskan berbagai kegiatan dalam Program Karya Bakti.
“Masyarakat kita bergotong royong. Hal itu membuat saya sangat bangga sekali. Kami melihat cara kerja masyarakat kita dengan TNI ini sangat bagus,” tuturnya.
Program Karya Bakti, kata Barliang, telah berjalan selama sebulan terakhir. Pelaksanaan program ini akan berakhir pada bulan Desember 2022.
“Mudah-mudahan dengan kerja sama ini kita bisa berkolaborasi dengan perusahaan dan pemerintah,” ucapnya.
Ia juga menekankan agar masyarakat Muara Kaman dapat menghargai berbagai jerih payah TNI dalam mewujudkan pertanian terpadu di kecamatan tersebut.
“Semoga masyarakat kita dan petani kita semakin semangat untuk membangun desanya masing-masing,” pungkasnya. (adv/ma)