Search

Pemdes Teluk Dalam Dukung Pengembangan UMKM

Kantor Desa Teluk Dalam Kecamatan Tenggarong Seberang. (Berita Alternatif/Hamdi)

BERITAALTERNATIF.COM – Pemerintah Desa (Pemdes) Teluk Dalam Kecamatan Tenggarong Seberang mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Kepala Desa Teluk Dalam Supian menyebut bahwa mereka akan berkomitmen mengawal pemberdayaan UMKM, meskipun anggarannya belum tersedia.

Ia mengatakan Pemdes Teluk dalam ingin setiap warga mereka yang menggeluti wirausaha bisa terus berkembang.

“Namanya warga kita, ya kita usahakan. Harus kita dukung,” tegas dia saat wawancarai pada Rabu (5/3/2025).

Ia mengungkapkan produk UMKM Desa Teluk Dalam ada yang sudah berhasil menembus pasar internasional.

“Sampai keluar negeri sudah (produk UMKM Desa Teluk Dalam). Ini i jadi satu- satunya dari desa kita di Kukar,” beber Supian.

Tidak hanya itu, lanjut dia, baru-baru ini para pelaku UMKM Desa Teluk Dalam dibawa oleh Disperindag Kukar untuk mengikuti pameran di Batam.

Supian yakin produk para pelaku UMKM akan dapat menyasar ke pasar yang lebih luas melalui pemeran-pemeran berskala nasional.

“Pemerintah desa berharap kesempatan itu juga sebagai motivasi bagi pelaku UMKM lainnya,” tuturnya.

Keberhasilan-keberhasilan yang saat ini dicapai merupakan berkat dari kolaborasi pelaku UMKM, Pemdes, serta pemerintah daerah.

Meskipun demikian, Supian meminta kepada para pelaku UMKM agar tidak puas dengan pencapaian itu.

“Ini harus menjadi motivasi untuk kita terus berbenah dan terus kreatif,” ujar dia.

Untuk mendukung pemberdayaan pelaku usaha, ia menjelaskan bahwa Pemdes Teluk Dalam berencana bakal memusatkan kegiatan UMKM di wilayah strategis.

“UMKM nanti akan kita pusatkan di depan kantor desa,” ungkap Supian.

Dia menilai halaman kantor desa yang memiliki luas sekitar 1,5 hektar ini cukup strategis untuk dapat dimanfaatkan untuk pemberdayaan UMKM.

Terlebih, lokasi tersebut juga berdekatan dengan fasilitas umum, salah satunya ialah rumah sakit daerah.

Supian berharap melalui segala upaya dari Pemdes serta sinergi dengan pihak-pihak terkait bisa meningkatkan produk UMKM warga Desa Teluk Dalam agar bisa terus bersaing di level nasional ataupun internasional.

“Insyaallah kita akan terus dukung,” tutupnya. (adv)

Penulis: Hamdi

Editor: M. As’ari 

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
Advertisements
INDEKS BERITA