Search

Pemilik Kebab Panglima Manfaatkan Kawasan Budaya untuk Berwirausaha

Kebab Panglima milik Sofi Mutiara Dewi. (Istimewa)

BERITAALTERNATIF.COM – Pemilik Kebab Panglima Sofi Mutiara Dewi memanfaatkan kawasan budaya Taman Titik Nol Ing Martadipura Tenggarong yang dibangun pemerintah untuk melakukan kegiatan berwirausaha.

Dia menyebut, lokasi tersebut sangat strategis untuk berjualan karena setiap hari selalu ramai pengunjung, baik itu dari kalangan anak muda hingga rombongan keluarga yang menikmati hari liburan.

Dalam sehari ia bisa mendapatkan keuntungan bersih Rp 300 ribu.

Keuntungan tersebut Sofi kumpulkan sebagian untuk melakukan pengembangan usaha.

Ia mengatakan, dengan adanya fasilitas terbaru di Kota Raja itu sangat menguntungkan para pelaku usaha yang membuka lapak di sana.

Perempuan yang masih berusia 19 tahun itu menjelaskan, bisnis kuliner yang dijalankannya ini berkonsep hidangan pembuka yang dapat mengenyangkan.

Terlebih, makanan tersebut tidak hanya diminati oleh kawula muda saja, tetapi semua kalangan usia juga sanga menyukainya.

“Kita berwirausaha itu berproses. Tidak langsung kembali modal. Yang penting asal tekun dan konsisten,” ucapnya kepada media ini, Kamis (18/4/2024).

Selama berjualan, ia selalu rutin setiap hari membayar uang kebersihan kepada petugas di sana.

Dia berharap melalui pemanfaatan kawasan budaya ini bisa terus meningkatkan penjualan serta dapat untuk terus mengembangkan usaha.

“Semoga dengan usaha yang masih baru ini bisa membantu teman-teman yang ingin jajan kebab murah dan mengenyangkan bisa langsung ke Kebab Panglima,” pungkas Sofi. (adv)

Penulis: Erlita Budiarti
Editor: M. As’ari

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
INDEKS BERITA