Search

Puluhan Anggota Panwaslu Kecamatan Resmi Dilantik

Ketua Bawaslu Kukar Teguh Wibowo saat melantik Panwaslu kecamatan. (Berita Alternatif/Rifa'i)

BERITAALTERNATIF.COM – Puluhan anggota Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) kecamatan resmi dilantik oleh Bawaslu Kabupaten Kukar.

Pelantikan tersebut berlangsung di Hotel Elty Suites Lesung Batu Tenggarong pada Sabtu (25/5/2024).

Ketua Bawaslu Kukar, Teguh Wibowo mengungkapkan bahwa pelantikan Panwaslu kecamatan itu seyogyanya diikuti oleh 60 orang.

Advertisements

Akan tetapi, dikarenakan satu anggota yang mundur sehingga menyisakan 59 orang.

“Tadi satu terakhir mengundurkan diri karna ada hal yang sangat penting dan mendesak, sehingga dia tidak melanjutkan jadi Panwaslu kecamatan,” ujar dia.

Untuk mengatasi itu, pihaknya telah melaporkan ke Bawaslu Provinsi Kaltim untuk melakukan pendaftaran kembali guna menutupi anggota Panwaslu kecamatan yang kosong.

“Kita akan membuka pendaftaran lanjutan bagi yang kosong di bagian kecamatan Sanga-Sanga,” sebut Teguh.

Dia menerangkan, para anggota Panwaslu kecamatan yang baru dilantik ini akan langsung mulai menjalankan tugas karena tahapan Pilkada 2024 sudah berjalan.

“Tahapan verifikasi faktual di kecamatan masing-masing dan akan perekrutan Pengawas Kelurahan Desa mereka setelah pulang ini,” ucapnya.

Ia berharap Panwaslu kecamatan ini bisa mengawal pesta demokrasi yang di Kukar ini berjalan secara aman, adil, dan jujur.

“Harapan kita begitu dengan pemilihan pilkada 2024 ini,” pungkas dia. (*)

Penulis: Ahmad Rifa’i

Editor: M. As’ari

Advertisements

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
Advertisements
INDEKS BERITA