BERITAALTERNATIF.COM – Anggota DPRD Kukar dari Dapil Tenggarong Ria Handayani akan memperjuangkan anggaran untuk pembangunan infrastruktur jalan pada tahun 2024.
Selain itu, dia akan mendorong pengembangan sektor pertanian, pariwisata, dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Tenggarong.
Dari segi infrastruktur jalan, ia mencontohkan jalan di Desa Rapak Lambur, Kelurahan Mangkurawang, Loa Tebu, dan Maluhu.
“Di situ masih banyak jalan yang perlu diperbaiki,” ungkapnya kepada awak media di Kantor DPRD Kukar pada Rabu (29/3/2023).
Saat mengadakan reses di Mangkurawang, warga memintanya memperjuangkan anggaran untuk pemasangan tiang listrik sepanjang 4 kilometer.
Kemudian, warga di Batu Dinding mengeluhkan aliran listrik dari PLN yang tak kunjung menyala selama 24 jam.
Warga telah meminta pemenuhan kebutuhan dasar ini selama bertahun-tahun. “Sampai sekarang belum ada tindak lanjut,” katanya.
Bersama Komisi II DPRD Kukar, dia pun berkomitmen memecahkan masalah warga tersebut.
“Kami akan menindaklanjuti masalah ini, karena ini sudah diminta dua tahun yang lalu kepada PLN,” bebernya.
Sementara itu, dari sektor pertanian, ia menerima aspirasi para petani yang meminta bantuan mesin dan kebutuhan-kebutuhan lain di bidang pertanian.
“Kemarin waktu reses ada beberapa yang mengajukan proposal kepada saya,” terangnya.
Politisi Partai Gerakan Indonesia Raya ini juga akan berusaha memperjuangkan anggaran untuk pengembangan SDM di Tenggarong.
Ia mencontohkan pelatihan-pelatihan yang menyasar perempuan. Ria ingin mendorong kaum perempuan tak hanya menjadi ibu rumah tangga, tapi juga membuat usaha yang menambah pendapatan keluarga.
“Jadi, kita memberikan pelatihan tentang cara mengembangkan usaha. Misalnya menjahit atau kerajinan lainnya,” jelas dia.
Ria juga akan membantu para pemuda yang tergabung dalam kelompok sadar wisata untuk mengembangkan pariwisata di Tenggarong.
“Pemuda harus punya pengetahuan yang lebih tentang kebudayaan dan wisata,” pungkasnya. (*)