Search

Kelompok UMKM Desa Teluk Dalam Aktif Tingkat Produktivitas Usaha

Ketua Kelompok UMKM Desa Teluk Dalam, Fatmi. (Berita Alternatif/Lita)
Listen to this article

BERITAALTERNANTIF.COM – Kelompok Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Desa Teluk Dalam Kecamatan Tenggarong Seberang selalu aktif dalam meningkatkan produktivitas usaha.

Ketua UMKM Desa Teluk Dalam, Fatmi mengatakan bahwa mereka selalu menjaga kebersamaan serta kekompakan untuk menunjang solidaritas dalam mengenalkan produk.

Oleh karenanya, mereka selalu mendapatkan banyak pesanan.

Apalagi saat ada kegiatan dari Pemdes Teluk Dalam, bulan suci Ramadan, serta hari-hari besar keagamaan lainnya.

Bahkan, produk-produk UMKM di desanya itu berhasil terjual hingga luar Pulau Kalimantan.

Hal itu merupakan berkat dari kegigihan serta kerja keras anggota kelompok UMKM desanya dalam meningkatkan produktivitas usaha.

“Alhamdulillah produk UMKM kami sangat menonjol dan para anggota juga antusias untuk membuat olahan produk kuliner,,” ucapnya saat diwawancarai awak media Berita Alternatif, Jumat (22/3/2024).

Dia mengungkapkan, sebagai seorang ketua harus bisa merangkul anggota agar memicu semangat untuk terus meningkatkan produktivitas.

Ia ingin para anggota kelompok UMKM Desa Teluk Dalam agar bisa memaksimalkan produk melalui bantuan-bantuan yang telah diberikan oleh Pemkab Kukar melalui Diskop-UKM Kukar.

“Memang ciri khas tenggarong seberang itu kue keroncong ya. Tahun lalu kami mendapat bantuan untuk rombong keroncong total 43 rombong,” ucap Fatmi.

Selain itu, mereka juga didukung oleh Pemdes Teluk Dalam melalui pendataan UMKM yang akan diikutsertakan dalam pelatihan pengembangan produk.

Ia berharap, UMKM di Desa Teluk Dalam bisa menjadi sentral produk di Kukar yang dapat memberikan efek pertumbuhan ekonomi daerah.

Terlebih, Pemkab Kukar banyak memberikan bantuan kepada para pelaku UMKM di desanya agar bisa terus berkembang.

“Apresiasi untuk pemkab Kukar, khusunya Diskop-UKM Kukar yang banyak membantu kami tanpa membeda-bedakan para pelaku usaha, baik itu yang lama maupun yang baru,” tutup dia. (adv/lt)

Bagikan

Kunjungi Berita Alternatif di :

Advertisements

BERITA TERKAIT

Advertisements
POPULER BULAN INI
INDEKS BERITA