Syarat Pengajuan Kredit Kukar Idaman di Bankaltimtara

Kantor BPD Kaltimtara Kukar. (Istimewa)
Listen to this article

BERITAALTENRTIF.COM – Bank Pembangunan Daerah (BPD) Kaltimtara menetapkan sejumlah syarat dan prosedur dalam proses pengajuan pinjaman lewat Kredit Kukar Idaman (KKI).

Officer Kredit Komersial KKI BPD Bankaltimtara, Dewi menjelaskan, syarat pengajuan KKI cukup mudah. Salah satunya berstatus pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah aktif melakukan produksi produk.

Selain itu, calon debitur bisa perorangan atau badan usaha serta penduduk asli Kukar yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik.

Syarat lainnya, sambung dia, calon debitur menyertakan fotokopi KTP, kartu keluarga, buku nikah atau surat keterangan suami-istri yang dikeluarkan oleh ketua RT.

Calon debitur juga harus menyertakan pas foto berwarna 2 lembar ukuran 4×6 cm.

Ia menyebut pelaku usaha juga harus mengajukan Surat Keterangan Usaha atau NIB serta memiliki pengalaman usaha berdasarkan kriteria jenis jaminan.

Seluruh transaksi keuangan setelah pencairan dana, lanjut Dewi, harus dilakukan melalui rekening Bankaltimtara.

Kemudian, kata dia, calon debitur tidak memiliki rekam jejak kredit bermasalah.

“Mekanisme pengusulan Kredit Kukar Idaman sangat mudah dan mampu menjangkau semua wilayah di Kabupaten Kutai Kartanegara,” ucapnya, Kamis (21/12/2023).

Dewi menerangkan, calon debitur dari desa/kelurahan yang berada di luar wilayah Tenggarong bisa mengajukan kredit lewat KCP Bankaltimtara di kecamatan terdekat.

Pelaku usaha, sambung dia, menyertakan surat rekomendasi dari Dinas Koperasi dan UKM serta kecamatan setempat dalam bentuk softcopy ataupun hardcopy. “Selanjutnya kami akan melakukan proses pencairan kepada debitur Kredit Kukar Idaman,” tutupnya. (lt/fb)

Kunjungi Berita Alternatif Di :

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


BERITA TERKAIT

PALESTINA
POPULER BULAN INI
INDEKS BERITA